Sabtu, 13 Juli 2013

Munarman Batal Jadi Caleg PPP Sumsel

Penyanyi kondang Emilia Contesa mundur nyaleg anggota DPR dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Emilia yang pernah dijuluki 'Singa Panggung Asia' ini memilih maju jadi anggota DPD RI.

"Emilia Contessa yang semula nomor urut satu di Jatim III, memilih maju DPD. Emilia digantikan oleh Anas Tohir, sekretaris Majelis Syariah DPP PPP," kata Sekretaris Jenderal PPP Romahurmuziy dalam siaran pers, Rabu (22/5).

Selain Emilia, Juru Bicara FPI Munarman yang semula caleg nomor urut 1 di Dapil Sumsel II, dicoret karena sejumlah pertimbangan. Munarman digantikan oleh Ibnu Hajar Dewantara, ketua Dewan Pimpinan Wilayah PPP Sumsel.

PPP memenuhi tenggat revisi pencalegan pada batas yang ditentukan. Jumlah caleg yang melengkapi berkasnya berdasarkan pendaftaran 547 orang di 77 daerah pemilihan. Terdiri atas 333 laki-laki dan 214 perempuan (39,1%).

"Dengan revisi ini, dari bakal caleg yang diajukan PPP sebanyak 547 orang, 235 berkualifikasi S-1, 133 bergelar S-2, dan 14 orang S-3. PPP juga berhasil memenuhi kuota perempuan 30% di seluruh daerah pemilihan," kata Romahurmuziy.

Perubahan signifikan caleg PPP hanya di lima dapil, yakni Sumsel II, Jatim III, Bali, NTT II dan Papua Barat.
[ren] http://www.merdeka.com/politik/jubir-fpi-dan-emilia-contessa-batal-jadi-caleg-ppp.html

0 komentar:

Posting Komentar